Posts

Cara Menghilangkan Tumit Pecah-Pecah dengan Getah Pepaya

Image
Cara Menghilangkan Tumit Pecah-Pecah dengan Getah Pepaya - Getah pepaya kerap kali digunakan untuk mengobati seperti mengobati luka, luka digigit ular, luka bakar, dll. Tahukah kamu bahwa getah pepaya dapat digunakan untuk mengobati tumit pecah-pecah? Ya bisa, karena getah pepaya dapat digunakan sebagai obat herbal alami, Cara menggunakan getah pepaya: Siapkan getah pepaya muda sesuai kebutuhan, lalu digosokkan di tumit yang pecah-pecah, biarkan 1/4 jam, lalu cuci. Lakukan sekali sehari. Bagaimana? mudah bukan, tanpa mengeluarkan dana yang banyak kalau anda sudah memiliki tanaman pepaya, anda tinggal mengambil getahnya saja dan lakukan cara yang sudah disampaikan diatas, semoga apa yang ada di artikel ini dapat membantu anda semua. Semoga bermafaat....

Manfaat Buah Mengkudu untuk Menghilangkan Kulit Bersisik

Image
Manfaat Buah Mengkudu untuk Menghilangkan Kulit Bersisik - Buah mengkudu dapat kita jadikan obat herbal alami untuk menghilangkan kulit bersisik, tentu kulit bersisik dapat mengganggu aktivitas sehari-hari anda. Maka dari itu, pada kesempatan kali ini kita akan membuat resep obat yang dapat anda pakai sebagai obat herbal alami. Cara pembuatannya sebagai berikut: Siapkan 1 buah mengkudu masak lalu diremas kemudian digosokkan pada kulit yang bersisik, diamkan 15 menit, lalu dicuci dengan air hangat. Lakukan cara ini secara rutin sampai kulit bersisik hilang. Demikianlah manfaat buah mengkudu yang perlu diketahui dalam menghilangkan kulit bersisik. Semoga bermanfaat....

Cara Menghilangkan Bekas Jerawat dengan Daun Lidah Buaya dan Tepung Beras

Image
Cara Menghilangkan Bekas Jerawat dengan Daun Lidah Buaya dan Tepung Beras - Menghilangkan bekas jerawat sangat perlu kita lakukan karena akan membuat kulit bersih dan halus kecuali senang akan jerawat pada kulit. Jerawat dapat membuat anda kurang percaya diri, terutama kaum wanita. Jerawat dapat muncul di kulit kerena beberapa faktor antara lain: makanan, hormon, minyak berlebih di kulit, dll. Sekarang kita akan menggunakan bahan alami untuk membuat obat yang berkhasiat untuk menghilangkan bekas jerawat. Cara membuatnya adalah sebagai berikut: Pertama yang perlu anda siapkan terlebih dahulu adalah 1-2 daun lidah buaya yang masih segar diambil lendirnya, kemudian diaduk dengan tepung beras (bedak) dingin sampai kental. Kedua, setelah bahan di atas sudah jadi, Oleskan ke bekas jerawat dan biarkan setidaknya selama 30 menit, baru dibilas. Dengan menggunakan daun lidah buaya dan tepung beras sebagai obat herbal alami untuk menghilangkan bekas jerawat dapat dibuat secara mud

Inilah Cara Membuat Bedak Jerawat Alami

Image
Inilah Cara Membuat Bedak Jerawat Alami - Bertemu lagi di ideal informasi yang akan memberi tahu cara membuat bedak jerawat, jerawat dapat dialami oleh saja terlebih lagi muka yang berminyak. Kesehatan kulit wajah dapat diatasi dengan bedak alami yang berkhasiat untuk menghaluskan, mengencangkan, sekaligus membersihkan kulit wajah agar tampak lebih bersih dan cerah. Adapun bahan-bahan yang kita gunakan adalah sebagai berikut: 1. Tepung beras 500 gr 2. Kencur 25 gr 3. Kayu manis 50 gr 4. Temu giring 50 gr 5. Biji pinang 50 gr 6. Mesoyi 50 gr Cara pembuatan bedak jerawat: Pertama temu giring dan kencur dikupas dan dicuci bersih lalu ditumbuk halus bersama dengan bahan-bahan yang lain. Bikin bulatan kecil-kecil sebesar kelereng jemur sampai kering. Pemakaiannya sebagaimana masker, dikenakan ke seluruh wajah. Namun lebih bagus lagi jika air yang digunakan untuk mengaduk air jeruk nipis secukupnya (tidak air biasa). Demikian cara pembuatan bedak jerawat alami yang per